302 Calhaj Gunungkidul Berangkat ke Mekah 13 Oktober 2011


Tulis Judul gambar disini
Tulis keterangan gambar disini.
AKURNEWS - Sebanyak 302 orang jemaah calon haji (calhaj) dari Kabupaten Gunungkidul akan diberangkatkan ke tanah suci (kloter 41) pada tanggal 13 Oktober 2011 mendatang.

“Bertepatan dengan jemaah haji tiba di Arab Saudi diprediksikan dalam musim pancaroba dari Oktober-November. Karena itu diminta mewaspadai kemungkinan timbulnya sejumlah penyakit yang disebabkan karena pengaruh cuaca saat tengah menjalankan ibadah haji,” ungkap Kasi Haji Kantor Kementrian Agama Gunungkidul, Drs H Untung Santoso SE di Wonosari, Minggu (18/9).

Terkait pancaroba itu pihaknya sudah melakukan berbagai antisipasi termasuk pemberian vaksin influensa terhadap para jemaah.“Secara umum memang ada perubahan cuaca di Arab, tetapi kami berusaha agar para jemaah tetap dalam sehat,” imbuhnya.

Dibanding tahun 2010 lalu jumlah jemaah haji yang diberangkatkan mengalami peningkatan. Tahun lalu hanya tercatat sebanyak 290 jemaah haji sebagian besar dari Kecamatan Wonosari dan Playen. Dari sebanyak 302 tersebut, Gunungkidul menduduki peringkat keempat. (jog/lud)

Posted by Unknown on 09.51. Filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. You can leave a response or trackback to this entry

0 komentar for "302 Calhaj Gunungkidul Berangkat ke Mekah 13 Oktober 2011"

Leave a reply