Jenson Button Jajal Sirkuit India Pakai Becak Motor
Misalnya, seperti bintang F1 Inggris Jenson Button yang langsung melesat di sepanjang lintasan baru dari Buddh International Circuit di Noida, 24 mil utara New Delhi.
Uniknya, Button menggunakan becak motor, lantaran sejumlah pekerja sedang melakukan serangkaian perbaikan di menit terakhir.
Gumpalan rumput sedang diganti, di bagian lain sedang dicat dan bangku podium sedang dicuci dengan selang air, jelang sesi latihan pertama, Jumat besok.
Jenson Button mengaku berusaha memahami karakter lintasan sirkuit baru GP India, meski harus menggunakan becak bermotor. Dirinya berharap bisa mendapatkan pandangan yang sedikit membantu soal trek tersebut, saat harus berada dimobilnya sendiri dalam lomba hari Minggu (30/10) lusa.
Masalah soal sirkuit tersebut ditengarai terkait belum berfungsinya beberapa pipa saluran air dan listrik, serta kekhawatiran pembalap atas kurangnya pengujian pada trek.
Para pembalap hanya akan tahu dan melacak bagian dalam dari lintasan sirkuit tersebut, berkat berada selama ribuan jam di alat simulator. Tetapi hal tersebut bakal berbeda dengan sesi balapan pertama yang akan dimulai besok.
Jika Button menggunakan becak motor, mantan juara dunia Michael Schumacher mengendarai skuter. sedangkan pembalap Italia Jarno Trulli menaiki sepeda mengayuhnya di sepanjang trek sirkuit sejauh 3,1 mil.
Sementara Lewis Hamilton, juara dunia Sebastien Vettel dan rekan satu timnya di Red Bull Mark Webber memilih berjalan berkeliling dan hanya melayani permintaan para penggemar F1 yang hadir di sirkuit.
Alhasil, meskipun ada kekhawatiran pembalap dan serangkaian pemadaman listrik, saat konferensi pers perdana, namun bos F1, Bernie Ecclestone menegaskan dan percaya jika lomba akan berjalan sukses. (spo/wan)
0 komentar for "Jenson Button Jajal Sirkuit India Pakai Becak Motor"