Barea Yakin Bisa Kembali ke Mavericks


AKURNEWS - Calon bintang NBA, JJ Barea, merasa yakin bahwa dirinya bakal kembali memperkuat Dallas Mavericks di musim 2011-2012.

Point guard berusia 27 tahun itu resmi berstatus free agent (dijual) setelah Mavericks melepasnya beberapa waktu lalu. Selain Barea, tim yang diarsiteki Rick Carlisle itu juga melepas Tyson Chandler, DeShawn Stevenson, dan Caron Butler.

Kini, Barea merasa yakin bahwa Mavericks bakal menariknya kembali ke dalam tim. "Jika dihitung dalam persentase, saya yakin 75 persen bahwa saya akan kembali ke Dallas, dan 25 persennya lagi adalah kemungkinan lain. Pilihan pertama saya adalah Dallas," tutur Barea seperti dilansir ESPN.

"Ini jelas membuat saya frustrasi, tetapi semua hal mungkin saja terjadi. Jika lockout tidak terjadi di sini, mungkin saya sudah punya kontrak dengan Mavericks dan saya tahu harus pergi kemana. Tapi, sesuatu terjadi dan Anda hanya perlu tetap berfikir positif. Saya selalu siap," imbuhnya.

Para pecinta NBA cukup heran ketika sang pemilik klub, Mark Cuban, memutuskan untuk melepas pebasket kelahiran Puerto Rico itu. Pasalnya, di tahun pertamanya berseragam Mavericks, Barea sudah menunjukkan performa yang menjanjikan. Bahkan, ia memberikan kontribusi berarti saat Dirk Nowitzki dkk. menjuarai NBA musim lalu.

Pemberitaan di Amerika Serikat meyakini bahwa sangat besar kemungkinan bagi Barea untuk mempertahankan gelar bersama Mavericks di musim mendatang. Dan, mereka juga yakin bahwa Cuban bakal berunding kembali dengan pemainnya itu setelah lockout di NBA usai. (spo/jos)

Posted by Unknown on 23.29. Filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. You can leave a response or trackback to this entry

0 komentar for "Barea Yakin Bisa Kembali ke Mavericks"

Leave a reply